DAFTAR ISI
Smartphone di bawah 2 jutaan ini bisa Anda pilih untuk menunjang pekerjaan ringan atau belajar daring. Menawarkan kapasitas RAM mumpuni, mana paling terbaik?
Semenjak pandemi, mayoritas masyarakat beraktivitas melalui daring mulai dari berkomunikasi, bekerja, belajar hingga berkarya. Sebagai pertimbangan, cek daftar rekomendasinya di bawah ya.
Rekomendasi Smartphone di Bawah 2 Jutaan
Memilih ponsel pintar di bawah 2 jutaan, cukup tricky bagi pemula. Hal ini karena smartphone dengan harga terjangkau memiliki spesifikasi yang minim dan dianggap kurang gahar.
Chipset yang digunakan masih standar sehingga performanya kurang maksimal, jika dipakai untuk menjalankan kegiatan berat. Selain itu, kapasitas RAM yang diberikan juga tidak begitu besar.
Oleh karena itu, pemula wajib mempertimbangkan dengan baik sebelum membeli. Diantaranya menyesuaikan chipset, memori internal, dan kapasitas baterai dengan kebutuhan.
Banyaknya produk dari produsen ponsel di tanah air, makin memudahkan pembeli menentukan sesuai kebutuhan. Nah berikut deretan merek dan spesifikasinya.
1. Samsung Galaxy A03 3/32 GB
Samsung Galaxy A03 resmi dirilis pada Januari 2022 lalu. Dibanderol dengan harga Rp1,5 jutaan, pembeli akan mendapatkan sejumlah fitur menarik.
Ponsel pintar produk perusahaan asal Korea Selatan itu, menawarkan 2 warna signature yaitu merah, biru, dan hitam yang eye catching. Melansir dari situs resmi Samsung, seperti spesifikasinya
- processor octa core UNISOC Tiger T606 yang terdiri dari 2 core Cortex A75 untuk performa dan 6 core Cortex A55 untuk menghemat daya,
- CPU speed 1,6 GHz,
- battery 5000 mAH,
- layar Infinity V display 6.5 inch dengan panel PLS TFT resolusi 720 x 1600 (HD+),
- RAM 3 dengan storage 32 GB,
- konektivitas 4G, bluetooth 0 dan Wi-Fi 5,
- terdapat port microphone, headphone jack, speaker, dan mini USB,
- sistem operasi menggunakan OneUI Core 3.1 Android 11,
- dual camera, kamera utama 48 MP, depth camera 2 MP, dan front camera 5 MP dilengkapi LED Flash dan resolusi perekaman mencapai 1080 30 FPS, dan
- audio Dolby Atmos.
Ponsel pintar ini dibekali dengan slot dual SIM jadi pengguna dapat memasukkan dua kartu sekaligus demi menunjang kegiatan harian.
Memiliki dimensi tinggi 164.2 mm, lebar 75.9 mm, dan tebal 9.1 mm serta berat 196 gram, membuat ponsel pintar ini nyaman digenggam.
Disokong dengan baterai lumayan besar, ponsel bisa menemani aktivitas kamu seharian. Processor yang digunakan memungkinkan performa cepat dan dari segi layar terlihat jernih.
Bagi kamu yang ingin memiliki penyimpanan lebih besar bisa menambah Rp300 ribu untuk mendapatkan RAM 4/64 GB.
2. Samsung Galaxy M12 3/32 GB
Masih dari produsen smartphone yang sama, Samsung Galaxy M12 diberi harga Rp1,7 jutaan saja. Ponsel yang dirilis pada Mei 2021 lalu, masuk ke dalam kelas Entry Level.
Melalui situs resmi Samsung Indonesia, Galaxy M12 memiliki spesifikasi dan segudang keunggulan yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat.
Mulai dari berkomunikasi dengan orang terdekat, akses internet, belajar, bekerja maupun menjalani bisnis online. Simak spesifikasi lengkapnya
- tipe CPU Exynos 850 dengan processor octa core kecepatan 2GHz,
- layar 6.5 inch Infinity V Display resolusi HD+,
- battery 5000mAH didukung fast charging,
- main camera 48 MP, front camera 8 MP, depth dan macro camera 2 MP, serta ultra wide camera 5 MP,
- resolusi video up to 1920 x 1080p 30 fps,
- RAM 3/32, dan
- sistem operasi menggunakan OneUI.
Kamera depan 8 MP dengan efek bokeh, menawarkan hasil pengambilan gambar yang jernih dan estetik. Selain itu, ada wide angle camera tangkapan gambar jadi lebih luas.
Sejumlah sensor yang disematkan diantaranya fingerprint, virtual light sensing, proximity sensing, dan accelerometer. Kapasitas baterai yang besar dengan pengisian cepat, buat waktu untuk kerja lebih efisien.
Apabila ingin menambah kapasitas RAM, Samsung menyediakan M12 versi 4/64. Variasi color yang ada yakni biru, hijau, dan hitam.
3. Vivo Y12 32/32
Perusahaan asal Tiongkok, Vivo cukup dikenal sebagai produsen smartphone 2 jutaan dengan RAM besar. Namun, untuk produk di harga Rp1 juta kualitasnya tak kalah saing. Vivo Y12 dikasih harga Rp1,9 jutaan saja.
Ponsel pintar keluaran September 2019 ini masih jadi incaran karena menawarkan keunggulan dengan harga terjangkau. Spesifikasi lebih lengkapnya sebagai berikut
- processor octa core 2.0 Ghz,
- RAM 3GB dan storage 32 GB,
- baterai 5000mAH,
- sistem operasi OS 9,
- lebar layar 6.3 inch dengan resolusi 720 x 1544 (HD+), dan
- kamera depan 8 MP dan belakang 13 MP+8MP+2 MP dilengkapi dengan flash.
Vivo memberikan banyak fitur untuk kamera seperti HDR, Panorama, bokeh, AI Face beauty, dan super wide angle camera jadi cocok untuk pengguna yang gemar mengabadikan momen.
Warna body yang dimiliki diantaranya merah, hitam, dan biru eye catching. Tampilan luarnya sangat elegan dengan berat hanya 190 gram, jadi cukup ringan digenggam.
Kapasitas baterai yang besar sanggup dipakai untuk streaming video, series, belajar, gaming, dan akses internet berjam-jam.
4. Realme C11 2/32 GB
Realme terkenal sebagai produsen smartphone anak muda yang canggih dengan harga terjangkau. Di kelas entry level, produk buatan Sky Li itu memiliki C11 kapasitas 2/32 GB.
Seri Realme satu ini cocok dipakai untuk kegiatan belajar dan game ringan karena disematkan Helio G35 gaming processor. Ditambah prosesor octa core 1.6 GHz performa mesinnya cukup gahar dan cepat.
Dari sisi tampilan body cukup unik karena desain geometrik walaupun menggunakan material plastik. Menurut situs resminya, ponsel juga sudah didukung splash resistant jadi lebih aman. Berikut spesifikasinya
- layar 6.3 inch dengan resolusi aspek 20:9 dan resolusi layar 89 persen,
- RAM 2 dan storage 32,
- kamera belakang 8 mp dengan resolusi perekaman video 1080p fps,
- kamera depan 5 MP, dan
- baterai 5000 mAH.
Mode ultra saving yang dimiliki Realme C11 mampu mengurangi boros baterai ketika digunakan seharian. Harga untuk satu unitnya sekitar Rp1,3 jutaan.
5. Realme C21 3/32
Series Realme berikutnya adalah C21Y yang juga jadi incaran. Meskipun dibanderol dengan harga terjangkau, tetapi spesifikasi yang dimiliki tak terlalu dipangkas.
Harga yang ditawarkan untuk satu unit mobile phone yaitu Rp1,7 jutaan. Sementara untuk rincian spesifikasinya sebagai berikut
- processor UNISOC T610 octa core 12 nm,
- display layar 6,5 inch fullscreen,
- RAM 3/32,
- kapasitas baterai 5000mAh,
- keamanan menggunakan fingerprint, dan
- primary camera 13 MP dan macro lens 2 MP.
6. Realme C31 3/32
Cari smartphone satu jutaan untuk gaming? Pertimbangkan Realme C31 kapasitas RAM 3 dan storage 32 dibanderol dengan harga Rp1,6 jutaan.
Spesifikasi ponsel asal Tiongkok itu tak jauh berbeda dengan seri C lainnya. Dimensi body masih sedang yakni 164 x 76 x 84 mm dan berat total 197 gram.
Layar mengadopsi IPS LCD ukuran 6.5 inch resolusi 720 x 1600 dengan refresh rate 60 Hz. Chipset Realme menggunakan UNISOC Tiger T612 octa core Cortex A75 untuk performa.
Sedangkan untuk penghematan baterai menggunakan Cortex A55 GCP Mali G57. Spesifikasi lengkapnya seperti ini
- kamera utama 13 MP, 2 MP makro, dan 2 MP monochrome,
- tersedia fitur PDFA, LED flash, dan panorama,
- resolusi pengambilan video mencapai 1080p 30 fps,
- resolusi kamera depan 5 MP dan video 720p@30fps, dan
- fitur keamanan fingerprint.
Walaupun bisa digunakan untuk bermain game ringan, tetapi kapasitas penyimpanan 3/32 kurang leluasa jika pengguna memasang banyak aplikasi. Alternatif lainnya memilih Realme C31 4/64.
7. Oppo A3s
Oppo A3s bisa jadi solusi jika kamu cari ponsel dengan budget terbatas. Smartphone yang resmi dirilis pada 2018 menyediakan pilihan penyimpanan 3/32 dan 4/64.
Tampilan luarnya elegan walaupun menggunakan material plastik karena diberikan finishing glossy. Jadi, nggak terlalu terlihat bahwa ponsel ini harganya murah.
Ponsel pintar di bawah 2 jutaan dari Oppo juara di kamera dan baterai. Perusahaan Tiongkok itu memberikan kapasitas baterai 5000mAh sehingga kuat digunakan seharian.
Layarnya mengadopsi IPS ukuran 6.2 inches dan resolusi 720 x 1520 pixels dilengkapi perlindungan bagian depan corning gorilla 3.
Sistem operasi yang ditanamkan masih Oreo colorOS 5.1 dan chipset Qualcomm Snapdragon 450. Prosesor yang ditanamkan octa core speed hour 1.8 GHz Cortex A53. Selain itu, GPU-nya memakai Adreno 506 sehingga performanya mampu menunjang kegiatan daring ringan.
Sementara bagian kamera utama dibekali resolusi 13 MP dan resolusi video 1080p@30 fps. Sedangkan kamera depan 8 MP ditambahkan fitur panorama dan HDR.
8. Oppo A5s
Siapa bilang hanya smartphone 2 jutaan yang punya kamera bagus. Oppo A5s keluaran lama menjanjikan pengalaman mengambil gambar dan video terbaik dan hanya dibanderol Rp1,9 juta.
Walaupun mengaplikasikan plastik di bagian body belakang, tetapi tampilannya cukup menarik karena finishing glossy. Dimensi 155 x 75 x 82 mm dan berat 170 gram.
Jenis layar yang dipasang masih IPS ukuran 6.2 resolusi 70 x 1520 piksel. Nilai refresh rate yang didapat 60 Hz dengan kerapatan 271 ppi. Menariknya, produk buatan Oppo sudah dilengkapi perlindungan corning gorilla glass 3. Jadi, aman dari risiko pecah karena terjatuh.
Berbeda dengan seri di atas, Oppo A5s kini ditanamkan chipset MediaTek Helio P35. CPU octa core Cortex A53 untuk performa dan penghematan baterai. Sedangkan GPU memakai PowerVR GE8320.
Kamera utama beresolusi 13 MP dan front camera 8 MP. Spesifikasi lainnya, baterai 4000mAh, tersedia fitur fingerprint, dan micro USB.
9. Redmi 9C
Smartphone kelas menengah spesifikasi dewa adalah julukan untuk ponsel keluaran Xiaomi. Salah satunya Redmi 9c yang menawarkan beragam keunggulan, tetapi hanya diberi harga Rp1,5 jutaan.
Mengadopsi chipset MediaTek Helio G35 CPU octa core Cortex A53 dan GPU Power VR8320 memberikan performa tinggi saat ponsel digunakan. Terutama ketika bermain game.
RAM dan penyimpanan tersedia dalam 2 versi yaitu 3/32 atau 4/64. Pembeli dapat memilih sesuai dengan kebutuhan harian. Resolusi layarnya 720 x 1600 HD+ dan lebarnya 6.5 inch.
Kapasitas baterai yang disematkan 5000mAh dan berjenis tanam. Terdapat juga fitur keamanan fingerprint dan face unlock yang dapat diaktifkan.
Walaupun harganya terjangkau, tetapi ponsel ini memiliki 3 kamera dengan resolusi mumpuni. Di bagian belakang ada kamera utama 13 MP, depth camera 2 MP, lensa makro 2 MP serta LED flash.
Kamera depan 5 MP didukung sejumlah fitur HDR, time selfie, palm shutter, selfie potrait, dan face recognition. Resolusi penangkapan video 1080p 30 fps.
10. POCO M3
Satu rumah produksi dengan Redmi, review Xiaomi Poco M3 kerap mendapat respon positif oleh konsumen tanah air. Sama-sama menawarkan fitur dan spesifikasi menengah, harganya hanya Rp1,7 jutaan.
Poco M3 ditanamkan Soc Qualcomm Snapdragon 662 11nm dan CPU octa core speed hour 2,0 GHz. GPU-nya menggunakan Andreno 610 dan AI Qualcomm generasi 3.
Pengguna yang butuh space penyimpanan besar bisa memilih Poco karena memiliki RAM 6 dan storage 128 GB.
Ukuran layar 6,53 FHD+ resolusi 2340 x 1080 FHD+ dan rasio aspek 19,5 dengan 395 ppi. Kapasitas baterai lumayan besar sekitar 6000mAh didukung pengisian cepat.
11. Infinix Itel Vision Plus
Belum familiar dengan Infinix? Ponsel asal HongKong ini dibanderol dengan harga Rp1,1 jutaan. Dari spesifikasinya, smartphone cocok dipakai untuk belajar daring maupun bekerja.
Didukung layar 6,5 inch HD+ pandangan menjadi lebih leluasa ketika menonton film dan bermain game berjam-jam. RAM yang diberikan 3 GB dan storage 32 GB.
Beralih ke chipset dipasangkan UNISOC SC9863A 28 nm bersama GPU IMG8322. Kapasitas baterai mencapai 5000mAh. Kamera belakang diberi resolusi 13 MP dan kamera depan 8 MP.
12. Realme Narzo 30A
Realme Narzo ditanamkan chipset MediaTek Helio G85 octa core dan GPU A75, sehingga performanya tangguh untuk menjalankan aplikasi ringan hingga gaming menengah.
Baterai 6000mAh tahan hingga 46 hari dalam keadaan siaga. Diberikan kapasitas yang besar, Narzo 30A didukung pengisian daya cepat, jadi pengguna tak perlu menunggu lama sampai baterai terisi penuh.
Dimensi layar ponsel ini 6.5 inch mini drop fullscreen. Dipasangkan kamera utama 13 MP mode retro potrait, chrome boost, dan super nightscape. Kamera depan 8 MP lengkap dengan AI dan mode beauty.
13. Realme Note 8
Hp Realme Note 8 hadir untuk menjawab kebutuhan kaum menengah mendapatkan ponsel berperforma tinggi, tetapi dengan harga rendah. Oleh karena itu, saat pertama kali dirilis, banyak yang tertarik membeli smartphone ini.
Beberapa pencinta gadget juga telah melakukan review redmi 8 dan hasilnya selalu menarik. Ya, keunggulan yang ditawarkan cukup tinggi untuk kelas harga entry level. Berikut spesifikasinya
- chipset Snapdragon 665 CPU octa core dan GPU Andreno 610,
- sistem operasi 9.0,
- RAM 3/32,
- layar IPS 6,3 inch resolusi 1080 x 2340 piksel dengan pelindung Corning Gorilla Glass 5,
- kamera depan 13 MP dan kamera belakang 48 MP, dan
- baterai 4000 mAh.
Memilih smartphone di bawah 2 jutaan memang nggak boleh sembarangan. Walaupun diberi harga terjangkau, tetapi tak sedikit produsen yang memangkas beberapa spesifikasi agar pas dengan harga jual.